Friday, February 28, 2014

Kata Hati #3

Keinginan kuat yang merubah semuanya, ketika seseorang menginginkan sesuatu maka ia akan melakukannya dengan cara apapun untuk mencapai sebuah keinginannya tersebut. Segala hal yang diinginkan manusia adalah sesuatu hal yang baik, indah, serta sebuah kebahagiaan yang dicapai setelah keinginan itu terlaksana. Namun berapa banyak yang tidak tahu apa yang harus dilakukan untuk memulai melakukan hal yang berkenaan dengan keinginan tersebut. Jalan untuk menggapainya gelap. Akhirnya karena gelap ini, manusia lebih memilih jalan pintas yang mudah dengan tidak melihat akibat yang akan terjadi setelahnya. Oleh karena itu, berhati-hatilah seringkali kita memilih jalan pintas untuk sampai kepada keinginan kita.

Thursday, February 27, 2014

Instalasi Joomla

Sebelum kita memulai membuat web, kita harus menginstal terlebih dahulu perangkat lunak yang dibutuhkan oleh Joomla. Anda dapat menginstal perangkat lunak yang dibutuhkan oleh Joomla secara terpisah, Namun jika anda menggunakan perangakat lunak secara terpisah, maka anda harus mengerti dan cara mengatur konfigurasi dari setiap perangkat lunak tersebut. Untuk mempermudah, sebaiknya anda menggunakan atau menginstal satu perangkat lunak yang sudah terintegrasi semuanya, Sebagai contoh; WampServer, XamPP, dll.

A. Instalasi Joomla Secara Lokal
Maksud dari instalasi secara lokal adalah menginstal secafa offline (tidak terkoneksi dengan internet). Hal ini dikarenakan bagi anda yang belum memesan atau memiliki space untuk meletakan web di hosting (perusahaan jasa untuk meletakan web kita di internet). Oleh karena itu anda dapat menginstalasi secara offline. Anda dapat menginstalasi secara lokal dengan cara sebagai berikut:

1. Instal software Xampp di komputer Anda, kita akan menggunakan perangkat lunak xampp. Jika belum ada download saja, Klik disini

2. Kemudian lakukan instalasi software xampp. dengan cara mengklik 2 kali seperti gambar dibawah ini

 3. Maka akan tampil jendela sebagai berikut, Pilih Next
4. Kemudaian muncul dimana direktori  pada perangkat lunak xampp akan di simpan. Klik next

5. Akan muncul seperti gambar berikut. pilih next
Pada gambar diatas pada kategori Service Section, boleh tidak dicentang karena bisa diinstal setelah program selesai diinstal.

6.Tunggu sampai proses instalasi selesai.

B. Menempatkan File Joomla ke Folder XamPP

#Tunggu tulisan selanjutnya



Sang Perantau Ragawi (Kata Hati #2)

Mantra-manta yang dulu diajarkan kepadaku membekas sampai hari ini, sampai aku benar-benar dalam perantauan yang sesungguhnya (Namu bukan sebenarnya juga, karena telapak tanganku masih menghadap kearah langit yang cerah). Terpisahakan oleh jarak yang amat jauh dari keluarga tercinta, bertemu keluarga baru yang nantinya menghiasi hari-hari dengan semestinya. 
Memang hidup diperantauan tak semudah dengan apa yang kita pikirkan. Lebih-lebih kerinduan kepada sang matahari dan bulan yang berada dirumah. Sebuah matahari yaitu seorang Ayah yang sinarnya abadi, hingga kelak waktu yang akan menjawab dan sebuah bulan yaitu seorang ibu yang sinarnya menerangi kegelapan, walaupun kegelapan itu sangat peka.
Inilah Mantra-mantra yang memang menemaniku diperantauan.

_Sang Perantau Ragawi_

Merantaulah….

Orang berilmu dan beradab tidak akan diam di kampung halaman.

Tinggalkan negerimu dan merantaulah ke negeri orang.

Merantaulah, kau akan dapatkan pengganti dari kerabat dan kawan.

Berlelah-lelahlah, manisnya hidup terasa setelah lelah berjuang.

Aku melihat air menjadi rusak karena diam tertahan.

Jika mengalir menjadi jernih, jika tidak, kan keruh menggenang.

Singa jika tak tinggalkan sarang tak akan dapat mangsa.

Anak panah jika tidak tinggalkan busur tak akan kena sasaran.

Jika matahari di orbitnya tidak bergerak dan terus diam.

Tentu manusia bosan padanya dan enggan memandang.

Bijih emas bagaikan tanah biasa sebelum digali dari tambang.

Kayu gaharu tak ubahnya seperti kayu biasa jika di dalam hutan.

(Imam Syafi’i)

#Semoga Bermanfaat

Kata Hati #1


Diri ini ingin menjaadi yang lebih baik, 
tetapi diri ini masih belum jujur kepada hati nurani serta jiwa yang abadi. 
Diri ini selalu mengungkapkan kekurangan-kekurangannya, padahal kelebihannya melebihi ambang batas kewajaran. 
Diri ini selalu mengendapkan hati, padahal ingin sekali diri ini mengapungkannya.

#

Thursday, February 20, 2014

Kekasihku

Oleh ; Aldi Kosasi

Kekasihku,
ijinkan aku membelai rambutmu
dengan belaian kasih sayangku
karena raga ini telah menjadi milikmu
serta hati ini kupersembahkan hanya untukmu

Kekasihku,
engkau bagai bidadari surgaku
membentangkan sayap-sayap cinta kepadaku
engkau bak bunga mawarku
yang mekar nan indah parasmu

Kekasihku,
jangan sampai kau meninggalkan duri dikalbu
karena aku sangat mencintaimu
cinta yang tulus kepadamu
cinta yang ingin kurajut bersamamu

Belajar Joomla

Hello Sahabat Haazim...
Selamat datang di blog Kitabati Haazim 
Pada postingan kali ini, saya akan bernostalgia seperti biasanya melalui tulisan-tulisan saya.
Kali ini saya akan  mengajak kalian untuk belajar sesuatu yang tentunya sangat berguna sekali. Mengapa? karena Ilmu apapun yang ada didunia ini semuanya pasti dapat pergunakan. Oh iya sahabat, saya juga tergolong baru mempelajari materi ini, jadi kita disini sama-sama belajar dari nol, benar-benar dari nol, dan sungguh dari nol. Termasuk diri saya hehe =)

Sahabat Haazim : Sebenarnya materi apa yang mau dipelajari?
@Haazim : Tenang kawan, santai, selow, dan tenang... =)

Karena orang yang sabar di sayang tuhan. =)

Saya mengajak kalian untuk belajar tentang Joomla.
Sahabat Haazim : Apa itu Joomla?
@Haazim : Jomla merupakan sebuah aplikasi CMS (Content Management System) dimana sebuah perangkat lunak yang digunakan untuk memanajemen konten web. Aplikasi Joomla dapat menangani hal-hal seperti mempublikasikan web, edit web, menghapus web, dan lain-lainnya. Akhir-akhir ini, perangkat lunak CMS semakin populer dikalangan pembuat website atau situs dikarenakan proses pembuatannya mudah dan cepat. Terdapat beberapa perangkat lunak CMS yang populer, antara lain Joomla, OpenCart, WordPress, dan Drupal


Joomla.org telah mencatat bahwa ada 2.7 persen website di dunia yang dijalankan diatas Joomla. Dengan pernyataan tersebut, dapat diketahui bahwa Joomla merupakan salah satu CMS yang terpopuler saat ini



Tunggu kelanjutan tulisan ini =)




Ditulis oleh : Aldi Kosasi

Wednesday, February 19, 2014

Kata-kata untuk Negeri Zamrud Khatulistiwa

"Kuasai minyak, maka engkau akan menguasai bangsa- bangsa. Kuasai pangan, maka engkau akan menguasai rakyat"

Henry Kissinger

Jika engkau adalah bagian dari tulang rusukku

Aku berharap..
Jika nanti Allah mempertemukan kita
Kau akan selalu menjadi pendampingku

Agar aku menjadi Suami yang Sholeh
Yang nantinya akan menjadi bidadaramu di Surga
Karena aku ingin kita akan disatukan di dunia dan akhirat.

Andai kau ditakdirkan untuk menjadi ibu bagi anak-anakku
Jadilah ibu yang bisa mendidik anak kita
Membelai anak-anak kita dengan penuh kasih sayang

Agar mereka nanti menjadi anak kebanggaan buat kita
Di dunia dan akhirat
Yaitu anak yang soleh dan solehah
Yang bisa menjunjung tinggi Agama Allah.

Andai engkau ditakdirkan untukku
Kuharap kau bisa menjadi ma’mum buatku
Kau bisa menjadi Ibu yang baik dalam rumah tangga kita
Kau bisa mencintai aku apa adanya
Dan bisa menyikapi kekuranganku dengan penuh kasih sayang dan cinta.

Andai aku salah
Tegurlah aku dengan kata-katamu
Dengan penuh kelembutan dan kasih sayang

Andai aku marah
Belailah rambutku dengan penuh kasih sayangmu
Agar marahku bisa berubah menjadi kelembutan

Andai aku lupa
Ingatkanlah aku dengan penuh kasih sayang
Agar nanti kau tetap menjadi Istri yang terbaik bagiku
Karena..

Aku hanya mengharapkan ma’mum yang baik dalam rumah tanggaku
Yang bisa selalu membawa aku ke jalan yang diridhaiNya

Jalan yang menuju surge-Nya bersama dirimu. Aamiin.

Pengorbanan sang Bulan

Oleh ; Aldi Kosasi

Gemerlap malam yang ramai
oleh sejuta tetesan air hujan
menambah rona malam 
menjadi seram

Kulihat bulan dilangit angkasa
Namun sang bulan tak menampakaan dirinya
Kemanakah engkau wahai sang bulan
tanpamu sepanjang malam akan kelam

Sang bulan yang menghiasi malam
menghilang demi sang awan
agar sang awan yang menurunkan air hujan
mendatangkan pelangi seperti kilatan intan



Monday, February 17, 2014

Pengertian Peer to Peer

Peer to Peer adalah adalah suatu teknologi sharing (pemakaian bersama) resource dan service antara satu komputer dan komputer yang lain. pengertian yang lebih tepat mengenai peer to peer (p2p) adalah sistem terkomputerisasi Client-Server dimana suatu komputer berfungsi sebagai client sekaligus sebagai server, sehingga memungkinkan komunikasi dan pertukaran resource antara dua komputer secara langsung (real time).

Mengenal Bitcoin


btc
Logo Bitcoin
Bitcoin adalah mata uang digital yang ada hampir seluruhnya di ranah maya, tidak seperti mata uang fisik seperti dolar dan euro. Semakin banyak pendukung mendukung penggunaannya sebagai mata uang alternatif yang dapat membayar untuk barang dan jasa seperti mata uang konvensional. Bitcoin adalah yang pertama dan mudah cryptocurrency paling populer, atau mata uang yang menggunakan cryptography(1)(lihat “Definisi dan Konsep Key” di akhir artikel) untuk mengendalikan penciptaan, administrasi dan keamanan.

Bitcoin didirikan pada tahun 2009 oleh seorang individu atau kelompok misterius dengan nama samaran Satoshi Nakamoto, yang identitas aslinya belum terungkap dan yang meninggalkan proyek pada tahun 2010. Itu meroket ke menonjol pada tahun 2013, ketika nilai Bitcoin yang melonjak lebih dari 10 kali lipat dalam jangka waktu dua bulan, dari $ 22 di Februari ke rekor $ 266 di bulan April. Pada puncaknya, berdasarkan lebih dari 10 juta Bitcoins dikeluarkan, cryptocurrency membual nilai pasar lebih dari $ 2 miliar.
Bitcoin Versus Mata Uang Konvensional
Bitcoin berbeda dari mata uang konvensional dalam beberapa hal yang sangat mendasar, seperti yang tercantum di bawah ini (demi kesederhanaan, kita menggunakan dolar AS sebagai proxy untuk mata uang konvensional).

  • Bitcoin menggunakan teknologi P2P tanpa otoritas pusat: Bitcoin adalah mata uang desentralisasi dikelola oleh teknologi peer-to-peer (P2P)(2), tanpa otoritas pusat. Semua fungsi seperti penerbitan Bitcoin, proses transaksi dan verifikasi dilakukan secara kolektif oleh jaringan, tanpa pengawas pusat atau lembaga untuk mengawasi operasi. Sebaliknya, mata uang konvensional dikeluarkan oleh bank sentral sebagai bagian dari mandatnya untuk mengelola kebijakan moneter nasional. Di AS, Federal Reserve hanya memiliki kekuatan untuk mengeluarkan dollar, melainkan juga otoritas pusat yang melakukan kebijakan moneter, mengawasi bank, memelihara stabilitas sistem keuangan, dan menyediakan jasa keuangan kepada lembaga penyimpanan.
  • Bitcoin utamanya digital: Meskipun Bitcoins fisik yang tersedia dari perusahaan seperti Casascius dan BitBills, Bitcoin telah dirancang terutama untuk menjadi mata uang digital. Bitcoins fisik sedikit dari hal yang baru, dan gagasan tentang bentuk nyata mengalahkan tujuan mata uang digital, menurut pendukung yang paling bersemangat konsep. Sebaliknya, dolar Anda ada terutama dalam bentuk fisik, saldo yang Anda pegang di bank Anda dan broker online dapat dikonversi menjadi dolar fisik dalam beberapa menit jika Anda inginkan.
  • Bitcoin memiliki 21 juta maksimum: Jumlah Bitcoins yang akan dikeluarkan dibatasi sebesar 21 juta. The Bitcoin “mining” (3) proses saat menciptakan 25 Bitcoins setiap 10 menit (jumlah dibuat akan dibelah dua setiap empat tahun), sehingga batas itu tidak akan tercapai sampai tahun 2140. Sementara Bitcoin kritikus berpendapat bahwa batas maksimum tidak cukup besar, pendukung mempertahankan bahwa karena setiap Bitcoin dibagi untuk delapan tempat desimal, jumlah Bitcoins pecahan (disebut “satoshis”) – pada 21 x 1014 – akan lebih dari cukup untuk semua aplikasi dibayangkan. Mata uang konvensional, di sisi lain, dapat diterbitkan tanpa batas.
  • Bitcoin adalah produk kompleks: Konsep cryptocurrencies pada umumnya adalah muskil dan abstrak, dan memahami bagaimana dan mengapa Bitcoin bekerja membutuhkan tingkat pengetahuan teknologi.
  • Bitcoin memiliki penerimaan yang terbatas: Ini memiliki penerimaan yang terbatas sejauh ini dan tidak dapat digunakan di depan toko-toko bata-dan-mortir, meskipun yang akhirnya dapat berubah jika terus mendapatkan traksi. Dolar, di sisi lain, memiliki penerimaan hampir universal sebagai mata uang cadangan global di dunia.
  • Transaksi Bitcoin memiliki keterbatasan: Transaksi Bitcoin dapat memakan waktu selama 10 menit untuk konfirmasi. Transaksi juga dapat diubah dan hanya dapat dikembalikan oleh penerima Bitcoin. Keterbatasan ini tidak ada dengan mata uang konvensional, di mana transaksi debit dan kredit dikonfirmasi dalam hitungan detik, transaksi tertentu juga dapat dikembalikan karena alasan yang sah oleh originator, tanpa harus bergantung pada kemurahan penerima.
  • Saldo Bitcoin tidak diasuransikan: Ini berarti bahwa jika Anda kehilangan Bitcoins Anda untuk alasan apapun – misalnya, crash hard drive, atau hacker mencuri dompet digital di mana Bitcoins Anda disimpan, atau pertukaran Bitcoin mana Anda memegang keseimbangan pergi keluar dari bisnis – Anda memiliki sedikit jalan. Mata saldo diadakan di bank, di sisi lain, telah diasuransikan terhadap peristiwa tertentu seperti kegagalan usaha bank oleh badan-badan seperti Federal Deposit Insurance Corporation di AS
Bagaimana Bitcoin Bekerja
Katakanlah Anda ingin menguji air Bitcoin. Hal pertama yang perlu Anda lakukan sebagai pengguna baru adalah menginstal dompet digital di komputer atau perangkat mobile. Dompet ini hanyalah sebuah gratis, program perangkat lunak open-source yang akan menghasilkan alamat Bitcoin pertama dan berikutnya Anda. Ada tiga jenis dompet – dompet perangkat lunak (diinstal pada komputer Anda), mobile wallet (yang berada pada perangkat mobile Anda) atau dompet Web (terletak di situs penyedia layanan yang host Bitcoins).

Bitcoin menggunakan kunci publik encryption(4) teknik untuk keamanan. Ini berarti bahwa ketika alamat Bitcoin baru dibuat, sepasang kunci kriptografi yang terdiri dari kunci publik dan kunci pribadi – yang pada dasarnya unik, string panjang huruf dan angka – dihasilkan.
Setiap alamat memiliki keseimbangan Bitcoins sendiri, sehingga semua yang perlu Anda lakukan adalah mendapatkan sejumlah Bitcoins yang akan diadakan di salah satu alamat di dompet Anda. Anda dapat memperoleh Bitcoins melalui beberapa cara – dengan membeli mereka dari pertukaran mata uang Bitcoin seperti Mt. Gox atau Bitstamp, atau melalui layanan seperti BitInstant yang memungkinkan transfer dana antar sentral Bitcoin dan mendukung mekanisme pembayaran berbagai.
Perhatikan bahwa semua transaksi Bitcoin disimpan publik dan permanen pada jaringan Bitcoin, yang berarti bahwa keseimbangan dan transaksi alamat Bitcoin dapat dilihat oleh siapa pun. Para ahli karena itu merekomendasikan bahwa pemilik Bitcoin membuat alamat baru untuk setiap transaksi sebagai cara untuk menjamin privasi dan meningkatkan keamanan.
Setelah Anda membuat alamat Bitcoin dan telah memperoleh Bitcoins, Anda dapat menggunakannya untuk transaksi online dengan perusahaan yang menerima Bitcoins sebagai cara pembayaran. Perusahaan akan mengirimkan alamat Bitcoin yang Anda dapat mengirim pembayaran Bitcoin Anda. Anda mengarahkan pembayaran ke alamat tersebut, sedangkan transaksi berlangsung dalam hitungan detik, verifikasi dapat memakan waktu 10 menit atau lebih.
Semua transaksi Bitcoin, tanpa kecuali, termasuk dalam log transaksi publik bersama yang dikenal sebagai “rantai blok”. Ini untuk menegaskan bahwa pihak menghabiskan Bitcoins benar-benar memiliki mereka, dan juga untuk mencegah penipuan dan double-spending.5
Mengapa verifikasi transaksi atau konfirmasi membutuhkan waktu begitu lama? Karena algoritma kompleks yang terlibat dalam Bitcoin pertambangan (lihat keterangan di bawah) mengambil waktu untuk menyelesaikan, bahkan dengan daya komputasi yang sangat besar di pembuangan seseorang.
Contoh Transaksi Bitcoin
Mari kita berasumsi bahwa Anda ingin melakukan pembayaran online untuk perusahaan – menyebutnya BitChamp – menggunakan 5 Bitcoins yang Anda miliki dalam sebuah alamat di dompet digital Anda. Berikut adalah langkah-langkah dalam transaksi:

  1. BitChamp menciptakan alamat Bitcoin baru dan mengarahkan Anda untuk mengirim pembayaran Anda untuk itu. Hal ini menciptakan sebuah kunci pribadi (yang hanya diketahui BitChamp) dan kunci publik (tersedia bagi Anda dan orang lain). Perhatikan bahwa hanya sebagai penjual tidak perlu tahu identitas fisik Anda jika Anda membayar tunai, Anda tidak perlu mengungkapkan identitas Anda ke BitChamp dan dapat tetap anonim.
  2. Anda menginstruksikan klien Bitcoin Anda (perangkat lunak bebas pertama Bitcoin yang diinstal pada komputer Anda) untuk mentransfer 5 Bitcoins dari dompet Anda ke alamat BitChamp. Ini adalah pesan transaksi.
  3. Klien Bitcoin Anda secara elektronik akan “tanda” permintaan transaksi dengan kunci pribadi dari alamat dari mana Anda mentransfer Bitcoins. Ingat bahwa kunci publik Anda tersedia bagi siapa saja untuk verifikasi tanda tangan.
  4. Transaksi Anda disiarkan ke jaringan Bitcoin dan akan diverifikasi dalam beberapa menit. The 5 Bitcoins telah berhasil dipindahkan dari alamat Anda ke alamat BitChamp.
Perhatikan bahwa hanya dua langkah pertama melibatkan aksi oleh penjual dan Anda masing-masing. Dua yang terakhir langkah yang otomatis dijalankan oleh perangkat lunak klien Bitcoin dan jaringan Bitcoin. Selain itu, menyimpan kunci pribadi yang melekat pada alamat aman dan aman adalah yang paling penting, jika tidak, siapa saja yang memperoleh kunci pribadi dapat mengontrol Bitcoins di alamat itu dan menggunakannya curang.
Bitcoin Pro dan Kontra
Bitcoin memiliki sejumlah keuntungan:

  • Sebagai cryptocurrency pertama yang menangkap imajinasi publik, Bitcoin memiliki “first mover” keuntungan dan kepala mulai dari kompetisi.
  • Jumlah penerbitan terbatas 21 juta, sehingga tidak mungkin mendevaluasi karena prospek arus besar Bitcoins baru.
  • Sebagai mata uang desentralisasi, Bitcoin bebas dari campur tangan pemerintah dan manipulasi.
  • Biaya transaksi yang jauh lebih rendah dibandingkan dengan mata uang konvensional.
Di sisi lain, kelemahan Bitcoin meliputi:
  • Harga Bitcoin yang telah semakin stabil, sehingga sulit untuk menilai nilai riil dan meningkatkan resiko kerugian bagi investor di cryptocurrency tersebut.
  • Relatif anonimitas dari Bitcoin dapat mendorong penggunaannya untuk kegiatan ilegal dan terlarang seperti penggelapan pajak, pengadaan senjata, perjudian dan pengelakan kontrol mata uang.
  • Fakta bahwa Bitcoins ada terutama dalam bentuk digital membuat mereka rentan terhadap kehilangan.
Kesimpulan
Bitcoin telah membuat kemajuan yang signifikan dalam adopsi dan penggunaan sejak diresmikan pada tahun 2009. Its evolusi selama beberapa tahun ke depan akan menentukan apakah ini cryptocurrency terkemuka akan menjadi bagian integral dari sistem keuangan global, atau apakah itu ditakdirkan untuk tetap menjadi pemain niche.

Definisi dan Konsep Kunci
(1) Kriptografi mengacu pada praktek dan teknik menggunakan enkripsi untuk komunikasi yang aman dan transmisi data dan informasi.
(2) Dalam sebuah jaringan P2P, sekelompok komputer yang terhubung untuk memungkinkan berbagi sumber daya dan informasi oleh pengguna, dan tidak ada lokasi pusat untuk jaringan. Hal ini bertentangan dengan jaringan client-server yang khas, di mana server pusat mengontrol tingkat akses pengguna ke sumber daya jaringan bersama. Aplikasi populer dari konsep P2P Skype dan layanan file-sharing seperti BitTorrent.
(3) Bitcoin mining merujuk pada tugas komputasi-intensif menghasilkan Bitcoins. Sementara komputer manapun bisa dimasukkan untuk tugas pertambangan Bitcoin dengan menggunakan aplikasi pertambangan gratis, pada kenyataannya banyak daya komputasi yang dibutuhkan untuk memecahkan algoritma yang sangat kompleks yang terlibat dan berbagi mereka solusi dengan seluruh jaringan Bitcoin. Proses penambangan cukup rumit dan melibatkan konsep canggih seperti hash kriptografi dan nonces.
Dalam istilah sederhana, Bitcoin penambang menggunakan komputer kuat untuk melacak dan mengkompilasi tertunda transaksi Bitcoin setiap 10 menit ke blok baru. Penambang ini kemudian mulai bekerja melakukan intensif angka-angka yang diperlukan untuk memverifikasi semua transaksi di blok. Ini adalah proses yang kompetitif, dan penambang pertama yang memecahkan algoritma dan memverifikasi transaksi mengirimkan hasilnya ke seluruh jaringan Bitcoin. Setelah konfirmasi dengan sisa jaringan, blok kemudian ditambahkan ke rantai blok. Setiap blok memiliki sejumlah Bitcoins dalam “coinbase” transaksi yang dibayarkan kepada penambang sukses. Hadiah ini didirikan pada 50 Bitcoins ketika sistem pertama mulai beroperasi pada 2009, namun dipotong setengahnya menjadi 25 Bitcoins pada November 2012, dan akan mengurangi 50% kira-kira setiap empat tahun.
(4) enkripsi kunci publik menggabungkan kunci publik dan sebuah kunci pribadi. Sedangkan kunci publik tersedia bagi siapa saja, kunci pribadi yang cocok disimpan dengan aman di dalam dompet digital dan umumnya dilindungi sandi. Setiap transaksi Bitcoin ditandatangani oleh kunci pribadi pengguna memulai, memberikan bukti matematis bahwa itu memang berasal dari pemilik alamat, dan mencegah transaksi dari yang diubah setelah telah diterbitkan. Karena sepasang kunci secara matematis terkait, data atau informasi yang dienkripsi dengan kunci pribadi hanya dapat didekripsi atau diuraikan dengan kunci publik yang sesuai dan sebaliknya.


(5) pengeluaran ganda berarti menghabiskan uang digital yang sama dua kali, sesuatu yang tidak mungkin dengan mata uang fisik.

Arti Cinta

Oleh ; Aldi Kosasi

Cinta, mengapa kau begitu mempesona
menghadirkan asa dalam jiwa
merajut kisah dalam dada
mengukir indah lentera tinta

parasmu ayu nan ceria
menandingi sang putri cleopatra
jiwamu bak samudera
yang mampu meredam segala bencana

Ruang Lingkup Permasalahan Ekonomi

A. Kebutuhan Manusia

Ilmu Ekonomi merupakan studi mengenai perilaku manusia dalam memenuhi kebutuhan dengan menggunakan sumber daya yang sifatnya langka dan terbatas. Kebutuhan manusia tidak terbatas dan beragam.klebutuhan manusia dapat dikelompokan berdasarkan tingkat kepentingannya, waktu pemenuhannya, sifatnya dan subjeknya.

1, Jenis-jenis kebutuhan
-a. Berdasarkan tingkat kepentingannya
-b. Berdasarkan waktu pemenuhannya
-c. Berdasarkan sifatnya
-d. Berdasarkan subjeknya

2. Alat Pemuas kebutuhan
-a. Berdasarkan kelangkaannya
-b. Berdasarkan tujuan penggunaannya
-c. Berdasarkan proses pembuatannya
-d. Berdasarkan hubungan dengan benda lain

Daun yang terhempas angin

Sahabat Haazim, kali ini saya ingin bernostalgia  melalui tulisan ini, memberi sebuah arti dari sejatinya sahabat-sahabat tercinta.
Ada sebuah film Indonesia yang berjudul “Mengejar Matahari” , dalam film itu diceritakan empat orang sahabat yang sedari kecil mereka selalu bersama-sama. Sampailah pada suatu ketika dimana mereka merasakan betapa kerasnya dunia, betapa angkuhnya cinta, dan betapa gilanya senjata. Kehidupan mereka berkelok tajam, menjadi kehidupan yang sebenarnya mereka tidak ingin ada didalamnya.
Sahabat adalah seseorang yang memahami kita, yang menjadi penawar racun di tubuh kehidupan kita, menjadi wadah untuk tetesan air mata, dan menjadi pendamping menuju surga. Banyak sekali ulasan tentang makna sahabat.
Percayakah, bahwa kebaikan hidup ini bukan hanya kita yang harus berbuat baik. Tetapi merekalah orang-orang yang disekeliling kita  juga mempunyai peranan terhadap keberlangsungan hidup ini. Memang terkadang kita sudah berhati-hati dengan apa yang kita perbuat, namun disanalah terdapat peranan orang lain yang bisa mengubah keadaan, Apalagi peranan yang tak bisa terelakan yaitu peranan Tuhan.
Ada ungkapan seperti ini “kita tidak akan mengetahui apa itu arti dari sebuah kasih sayang, sebelum diri kita merasakan kehilangan sesuatu yang kita miliki”. Memang benar apa adanya, tetapi haruskan kita merasakan kehilangan terlebih dahulu, setelah itu baru kita mengetahui apa arti kasih sayang? Tidak sahabat, kita bisa mencegah kehilangan apapun yang kita miliki  jikalau kita memang berada pada suatu jalan yang memang  telah dikehendaki, suatu system yang memang  telah dibuat sebelumnya, dan suatu ukuran yang menjadi batas atas hal-hal tertentu. Tidak ada hukuman yag diberikan melainkan terdapat alasan.
Kembali pada ulasan sahabat tadi, memang ketika kehilangan sosok sahabat kita measakan kesedihan yang amat mendalam. Namun itu semua bukan akhir dari segalanya, yang harus kita lakukan adalah berbuat hal yang terbaik untuknya dengan cara kita. Lakukanlan hal yang membuat sahabat kita senang agar kita memahami arti dari sebuah persahabatan. Dan ketika melihat sahabat kita dalam kesedihan, kerapuhan, dan keterpurukan janganlah menjauh darinya. Karena kita bukanlah sehelai daun yang diam tatkala terpaan angina datang.
Akhir dari postingan ini saya akan mengulas sedikit tentang makna pelangi dikehidupan ini, tentu yang masih ada hubungannya dengan problematika sahabat. Tanpa kita sadari, dikehidupan kita seringkali  muncul pelangi-pelangi yang tentu diharapkan dan juga datang secara tiba-tiba.Namun, apa yang diberikan oleh pelangi itu? Ternyata hanya keindahan sesaat yang menghiasi mata dan terkadang kita rela berpisah dengan  sahabat tercinta demi sang pelangi tersebut, siapakah pelangi itu? Dialah orang yang tiba-tiba muncul dan mengubah isi kehidupan yang kita jalani.

Semoga bermanfaaat!

By; Aldi Kosasi

Sunday, February 16, 2014

Sosok Istimewa

Oleh: Aldi Kosasi

Parasmu menggoda imanku
tak kusangka sosok yang istimewa
kini hadir disampingku
setelah sekian lama aku menunggu

andai sang bintang dapat berbicara
kan kuceritakan bahagiaku padanya
paras indahmu yang terlontar
membuat hati bergetar

ingin rasanya selalu bersamamu
merajut asa dalam jiwa
mengukir cinta 
dalam jiwa yang abadi

namun, sang waktu lah yang akan berbicara
antara jiwa dan raga
kebahagiaan bak pelangi di angkasa
menambah eloknya alam semesta





Saturday, February 15, 2014

Kumpulan syair-syair Imam Syafi'i (Kata-kata Mutiara)


Kitab Diwan Imam Syafi'i (Kumpulan syair-syair Imam Syafi'i)

اصبر على مر الجفا من معلم * فإن رسوب العلم في نفراته
ومن لم يذق مر التعلم ساعة * تجرع ذل الجهل طول حياته
ومن فاته التعليم وقت شبابه * فكبر عليه أربعا لوفاته
وذات الفتى والله بالعلم والتقى * إذا لم يكونا لاعتبار لذاته

Bersabarlah atas pedihnya kekerasan pengajar * Karena sesungguhnya kekokohan ilmu itu berada pada kesulitannya 

Barang siapa tidak mencicipi pahitnya belajar walau sebentar * ia akan menelan kehinaan sepanjang hayatnya

Barang siapa melewatkan belajar di masa mudanya * maka bertakbirlah empat kali karena kematiannya

Demi Allah, hidup seorang pemuda itu tergantung ilmu dan takwa * Jika keduanya tidak ada, keberadaannya tidak dianggap

فقيهاً وصوفياً فكن ليس واحدا * فإنــي وحـق الله إيـاك أنصح
فذلك قاس لم يذق قلبه تقــى * وهذا جهول كيف ذو الجهل يصلح

Jadilah kamu seorang ahli fiqih yang bertasawwuf jangan jadi salah satunya * Sungguh dengan haq Allah aku menasehatimu.

Jika kamu menjadi ahli fiqih saja, maka hatimu akan keras tak akan merasakan nikmatnya taqwa * Dan jka kamu menjadi yang kedua saja, maka sungguh dia orang teramat bodoh, maka orang bodoh tak akan menjadi baik.

إن الفقيه هـو الفقيـه بفعلـه * ليس الفقيـه بنطقـه ومقالـه
وكذا الرئيس هو الرئيس بـخلقه * ليس الرئيس بقومه ورجالـه
وكذا الغنـي هو الغني بحالــه * ليس الغنـي بملكـه وبمالـه 

Sesungguhnya orang yang faqih itu adalah dinilai dengan perbuatannya * Bukanlah orang yang faqih itu dinilai dengan ucapan dan perkataannya.

Begitu juga pemimpin itu adalah dinilai dengan kemuliaan akhlaknya * Bukanlah pemimpin itu dinilai dengan banyaknya pengikut dan pembela-pembelanya.

Begitu juga orang yang kaya itu adalah dinilai dengan keadaan (kedermawanan)nya * Bukanlah orang yang kaya itu dinilai dengan banyaknya harta bendanya.

Friday, February 14, 2014

Beberapa Ahli Ekonomi Dunia

Dibawah ini beberapa ahli ekonomi dunia yang membuat perekonomian sekarang ini makin melesat jauh menembus angkasa.

1. Abraham Maslow (1908 – 1970)

Teorinya yang sangat terkenal sampai dengan hari ini adalah teori tentang Hierarchy of Needs atau Hirarki Kebutuhan.

2. Adam Smith (5 Juni 1723 – 17 Juli 1790)

Seorang filsuf berkebangsaan Skotlandia yang menjadi pelopor ilmu ekonomi modern. Karyanya yang terkenal adalah buku An Inquiry into the Nature and Causes of the Wealth of Nations (disingkat The Wealth of Nations) pada tahun 1776. Dalam buku ini ia menyatakan bahwa kemajuan manusia dan tatanan sosial suatu masyarakat akan tercipta apabila setiap individu yang ada di dalamnya mengejar kepentingannya sendiri-sendiri.

3. Alfred Marshall (26 Juli 1842 – 13 Juli 1924)

Alfred Marshall bapak ilmu ekonomi Neoklasik (1890) dan terkenal sebagai tokoh ekonomi saat itu dan salah satu tokoh yang paling berpengaruh. Dia menulis beberapa traktat perdagangan internasional dan masalah proteksionisme. Lalu, pada tahun 1879, ia mengumpulkan makalah-makalah yang pernah dibuatnya dalam satu buku berjudul The Pure Theory of Foreign Trade: The Pure Theory of Domestic Values. Ia juga menulis buku Principle of Economics tahun 1891.

Menurut Marshall, selain oleh biaya-biaya, harga juga dipengaruhi oleh unsur subjektif lainnya, baik dari pihak konsumen maupun dari pihak produsen.

Unsur subjektif yg mempengaruhi harga dari pihak konsumen, misalnya pendapatan (daya beli). Dari pihak produsen mungkin keadaan keuangan perusahaan.

Bagi Marshall harga terbentuk sebagai integrasi dua kekuatan dipasar : penawaran dari pihak produsen dan permintaan dari pihak konsumen.

4. Amartya Sen (3 November 1933)

Seorang ekonom India yang menjadi terkenal karena karyanya tentang kelaparan, teori perkembangan manusia, ekonomi kesejahteraan, mekanisme dasar dari kemiskinan, dan liberalisme politik. Ia menerima Penghargaan Nobel dalam bidang ekonomi atas karyanya dalam ekonomi kesejahteraan pada 1998 dan Bharat Ratna pada 1999. Pada 2003, ia dianugerahi Penghargaan Keberhasilan Seumur Hidup (Lifetime Achievement Award) oleh Kamar Dagang India.

5. Anders Chydenius (26 February 1729 – 1 February 1803)

Anders Chydenius menulis buku The National Gain pada 1765 yang menerangkan ide tentang kemerdekaan dalam perdagangan dan industri dan menyelidiki hubungan antara ekonomi dan masyarakat dan meletakkan dasar liberalism, sebelas tahun sebelum Adam Smith menulis hal yang sama namun lebih komprehensif dalamThe Wealth of Nations. Menurut Chydenius, democracy, kesetaraan dan penghormatan pada hak asasi manusia adalah jalan satu-satunya untuk kemajuan dan kebahagiaan bagi seluruh anggota masyarakat.

6. Arthur Cecile Pigou (18 November 1877 – 7 March 1959)

A.C Pigou dikenal sebagai bapak ilmu ekonomi kesejahteraan modern, yang mempelajari bagaimana membuat ekonomi beroperasi dengan lebih efisien serta ketidaksesuaian (trade offs) antara efisiensi dan keadilan (equity)

Kontribusi ekonomi yang utama dari Pigou di bagi menjadi dua kategori. Pertama analisisnya mengenai eksternalitas yang memberikan landasan bagi keuangan publik modern, ekonomi lingkungan dan ekonomi kesejahteraan. Kedua, Pigou adalah lawan utama dari revolusi makroekonomi yang dimulai oleh Keyness.

Pigou adalah orang pertama yang mengemukakan konsep real balance effect. Kemudian dikenal dengan dampak Pigou (Pigou Effect).

Dampak Pigou adalah sutu stimulasi kesempatan kerja yang disebabkan oleh meningkatnya nilai ril dari kekayaan likuid sebagai konsekuensi dari turunnya harga-harga. Sewaktu nilai kekayaan ril naik, maka konsumsi akan naik, yang berdampak terhadap peningkatan pendapatan dan terbukanya kesempatan kerja baru.

7. Arthur Lewis (1954)

Pembahasannya lebih pada proses pembangunan antara daerah kota dan desa, diikuti proses urbanisasi antara kedua tempat tersebut. Selain itu teori ini juga mengulas model investasi dan sistem penetapan upah pada sistem modern yang juga berpengaruh pada arus urbanisasi yang ada. Lewis mengasumsikan bahwa perekonomian suatu negara pada dasarnya terbagi menjadi dua : yaitu perekonomian tradisional dan perekonomian industri.

8. Bertil Ohlin (23 April 1899 – 3 August 1979)

Ohlin mengembangkan suatu model matematika standar perdagangan bebas internasional bersama dengan Eli Heckscher. Kemudian model tersebut dinamakan model Heckscher-Ohlin.Ia dianugerahi Nobel Memorial Prize dalam Ilmu Ekonomi pada tahun 1977 bersama dengan ekonom James Meade Inggris atas kontribusi pathbreaking mereka pada teori perdagangan internasional dan pergerakan kapital internasional.

9. Bruno Hildebrand (1848)

Terjadi Evolusi dalam masyarakat. Membagi pertumbuhan ekonomi atas 3 tahap berdasarkan alat tukar yang digunakan dalam perdagangan :Perekonomian Barter (Natura), Perekonomian Uang, Perekonomian Kredit

10. Christopher Albert Sims (21 October 1942)

Peraih nobel ekonomi tahun 2011 untuk penelitian empiris mereka pada sebab dan akibat dalam makroekonomi.

11. Christopher A. Pissarides (20 February 1948)

Ia seorang ahli ekonomi dari London School of Economics, Inggris yang mendapat Penghargaan Nobel untuk bidang Ekonomi tahun 2010 bersama-sama dengan Peter A. Diamond dan Dale T. Mortensen untuk kontribusi mereka di bidang makroekonomi yang dikenal sebagai teori gesekan pada saat mencari lapangan pekerjaan bagi para penganggur.

12. Clive William John Granger (September 4, 1934 – May 27, 2009)

Ia adalah seorang ekonom Inggris, yang mengajar di Inggris di University of Nottingham dan di Amerika Serikat di University of California, San Diego. Pada tahun 2003, Granger dianugerahi Nobel Memorial Prize dalam Ilmu Ekonomi, dalam pengakuan bahwa ia dan rekan-pemenang, Robert F. Engle, telah membuat penemuan dalam analisis data time series yang telah berubah secara fundamental cara di mana ekonom menganalisis keuangan dan data makroekonomi.

13. Dale T. Mortensen

Dale T. Mortensen (lahir di Amerika Serikat, 2 Februari 1939; umur 72 tahun) adalah seorang ahli ekonomi dari Northwestern University, Amerika Serikat yang mendapat Penghargaan Nobel untuk bidang Ekonomi tahun 2010 bersama-sama dengan Peter A. Diamond dan Christopher A. Pissarides untuk kontribusi mereka di bidang makroekonomi yang dikenal sebagai teori gesekan pada saat mencari lapangan pekerjaan bagi para penganggur.

14. Daniel Kahneman

Daniel Kahneman (lahir 5 Maret 1934; umur 77 tahun) ialah psikolog Amerika Serikat kelahiran Israel. Karya Kahneman terutama di bidang psikologi; namun ia menerima Penghargaan Bank Swedia dalam Ilmu Ekonomi untuk mengenang Alfred Nobel 2002 dengan kolaboratornya Amos Tversky dari Universitas Ibrani (yang meninggal pada 1996). Hadiah itu dianugerahkan “untuk pengintegrasian wawasan dari penelitian psikologi ke dalam ilmu ekonomi, khususnya yang berkenaan dengan pendapat manusia dan pengambilan keputusan di bawah ketidakpastian.” Kahneman berpendapat bahwa orang berpikir untung-rugi, namun di masa pendek. Ketakutan rugi lebih besar dari untung.

15. Daniel Little Mcfadden


Daniel Little McFadden dan James Joseph Heckman berbagi penghargaan untuk tahun 2000 untuk pekerjaannya di bidang mikroekonometri. McFadden mendirikan laboratorium ekonometri di University of California, Berkeley, Amerika Serikat.

Download e-book nya, Klik DISINI

Monday, February 10, 2014

Ringkasan Materi UN SMA

Hmmm kali ini admin akan berbagi sebuah e-book yang dulu pernah digunakan admin sebagai referensi untuk menghadapi Ujian Nasional (UN). Namun sayangnya, e-book ini hanya untuk mereka yang berada di Jalur Program IPS. Maklum admin sendiri adalah orang social. =)
UN adalah sesuatu yang menjadi penentuan. Tetapi UN juga bukan segala-gaanya, hanya karena tidak lulus ada siswa yang histeris , stress, bahkan ada yang bunuh diri. Tak jarang para siswa mengalami ketakutan-ketakutan apakah ia "lulus atau tidak". UN memang penentuan, namun bukan segala-galanya. Oleh karenanya sebelum kita menuai hasil dari apa yang kita tanam selama ini, kita harus bersungguh-sungguh. 
Kita harus mennggunakan "D U I T" jika kita ingin lulus UN, eitsss jangan salah mengartikan dulu DUIT yang dimaksud disini adalah D untuk DOA, U untuk USAHA, I untuk ISTIQOMAH, dan T untuk TAWAKAL. 
Oke langsung saja, kalian bisa mendownload di bawah ini.

Ringkasa Materi UN Program IPS

Semangat adik-adikku semoga kalian lulus dengan hasil yang membanggakan.
Semoga bermanfaat!

Capping day - Janji dan Amanat

Kali ini saya ingin bercerita tentang perjalanan seorang penuntut ilmu disalah satu akademi kebidanan di Jakarta.

Jakarta, 30 Januari 2014

Tak terasa genap 6 bulan ia mengenyam pendidikan dengan berjuta cerita dan pengalaman yang telah didapatkannya, namun untuk menjalaninya tak  semudah membalikan telapak tangan, banyak halangan yang dihadapi.

Pengalaman didapat dari Ospek, LKM (Latihan Kepemimpinan Mahasiswi) dan pendidikan didalam kelas serta hidup berasrama, namun dalam perjalanan tersebutlah ia  mendapatkan banyak pengalaman dan pelajaran dan mampu meningkatkan kemandirian, kepedulian, kesosialisasian  serta kepemimpinannya.
Mengeyam pendidikan di akademi kebidanan bukanlah pilihan ataupun kemauan yang telah ia rencanakan, melainkan keinginan dan permintaan dari orang tuanya. Karena rasa sayang dan bakti kepada orang tuanya, maka ia rela mengambil kebidanan demi mendapat rido orang tuanya. Semua terasa berat dan bertolak belakang dengan kemauannya.

Dan tak terasa hari ini, hari yang ia dan teman-temannya nanti tiba yaitu “Capping day”. Capping day merupakan hari dimana penuntut ilmu kesehatan mengucap janji dan telah dipercaya untuk mengaplikasikan ilmunya di masyarakat luas. Rasa senang dan takut  menyelimuti hatinya.

Senang, karena ia mampu bertahan hingga saat ini dan membuktikan ketulusan cinta dan kasih sayangnya kepada orang tuanya dan melihat senyum indah pada wajah orang tuanya, walau awalnya tak pernah ia bayangkan bahwa dia akan mengenyam pendidikan di akademi kebidanan. Takut, karena beratnya amanat yang akan diembannya begitu besar dan pelafalan janjinya yang  tak hanya sebuah janji yang terucap dan disaksikan oleh para hadirin, namun Allah S.W.T pun menyaksikannya dan harus dipertanggung jawabkan dikemudian hari (yaumul akhir).

Tak mampu ia terjemahkan bagaimana bahagianya ia hari itu dan setangkai bunga mawar sebagai simbol ucapan terimakasih dan maaf untuk kedua orang tuanya. Orang tua yang selalu mendukungnya secara materi, tenaga maupun spiritual.

”Menjalani hidup tak selalu sama dengan apa yang diharapkan dan tak selalu sejalan dengan apa yang sudah direncanakan, karena manusia pada umumnya hanya mampu berencana dan rencana tersebut terlaksana atau tidak hanya Allah yang dapat menentukannya."
By; fw

Wednesday, February 05, 2014

Jangan Asal-asalan instal ulang OS

Install ulang seringkali dijadikan jalan keluar untuk mengatasi masalah-masalah berat di komputer. Namun perlu saya ingatkan bahwa install ulang bukanlah jalan keluar terbaik yang bisa dilakukan, bahkan terlalu sering melakukan install ulang terkadang akan menjadi masalah rumit di kemudian hari. Berikut ini saya berikan beberapa konsekuensi yang mungkin akan kamu alami jika terlalu sering melakukan install ulang OS.
1. Ketergantungan
Terlalu sering melakukan install ulang bisa membuat kamu ketergantungan. Sedikit-sedikit install ulang, ada masalah sedikit langsung install ulang, kinerja PC/laptop terasa lemot sedikit langsung install ulang, dan seterusnya. Tentu saja hal ini tidak baik bagi PC/laptop kamu, khususnya bagi komponen penting seperti hardisk.
2. Memperpendek Umur Baterai
Proses instalasi OS pada laptop sebaiknya menggunakan charger hingga proses instalasi selesai. Menginstal OS dalam kondisi baterai dilepas adalah cara yang salah karena tegangan listrik yang masuk kurang stabil dan melakukan dalam kondisi baterai terpasang tanpa charger jika terlalu sering akan membuat umur baterai berkurang tanpa kamu sadari.
3. Resiko Kerusakan Hardware
Instalasi OS yang terlalu sering juga dapat menyebabkan meningkatnya resiko kerusakan hardware karena proses ini merupakan proses yang cukup berat.
4. Resiko Kehilangan Data
Setiap proses install ulang membawa resiko kehilangan data, terutama jika tidak dilakukan dengan benar. Proses format saat install ulang jika terlalu sering dilakukan juga berpotensi membuat hardisk lebih cepat bermasalah hingga data-data didalamnya bisa terancam.
Untuk itu kamu perlu berhati-hati dan selektif dalam melakukan install ulang. Berikut ini adalah tips yang bisa kamu lakukan sebelum memutuskan untuk melakukan install ulang:
Tips 1: Ketahui masalah yang dihadapi dan cari jalan keluarnya, entah itu masalah yang ditimbulkan oleh virus, human error, atau permasalahan sistem. Sebaiknya kamu berusaha menyelesaikannya terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk melakukan install ulang.
Tips 2: Gunakan System Restore jika semua masalah sulit diatasi. System Restore merupakan tool ampuh yang bisa kamu gunaka untuk mengembalikan OS menjadi seperti sebelum terjadinya masalah.
Tips 3: Ketahui spesifikasi software yang nantinya akan digunakan. Dari sekian pengalaman saya, banyak orang yang tidak mengetahui bahwa software yang nantinya mereka butuhkan ternyata tidak mendukung OS yang dia install. Akhirnya software tersebut tidak bisa digunakan dan mereka terpaksa melakukan install ulang lagi.
Tips 4: Ketahui spesifikasi Hardware yang  dimiliki. Ini bertujuan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan saat melakukan proses install ulang OS. Jadi jika hardware yang kamu gunakan tidak mensupport OS yang ingin kamu install, sebaiknya tidak perlu nekat untuk melanjutkan proses install ulang tersebut daripada terjadi masalah dan akhirnya terpaska harus melakukan install ulang lagi.
Jadi bisa diambil kesimpulan bahwa install ulang OS hanya diperlukan jika suatu masalah yang dihadapi sudah benar-benar tidak bisa diatasi sama sekali, baik itu berupa virus, human error, maupun sistem error. Jika masalah tersebut masih bisa diselesaikan tanpa install ulang, kenapa juga harus melakukan install ulang..??

7 Cara merawat Hardisk Internal maupun Eksternal

Hardisk merupakan hardware yang sangat penting mengingat fungsinya sebagai tempat penyimpanan data. Namun perawatan hardware penting ini bisa dibilang tidaklah mudah. Jika kamu menggunakan dan merawatnya dengan cara yang tidak benar, maka tingkat resiko terjadinya kerusakan hardisk sangatlah tinggi. Lalu bagaimana cara merawat hardisk yang baik dan benar?
Berikut ini merupakan langkah-langkah merawat hardisk yang baik dan benar, baik itu hardisk internal maupun eksternal:

1. Pilih Hardisk Sesuai Kebutuhan

Memilih Hardisk yang sesuai dengan kebutuhan merupakan cara ampuh untuk mengatasi kerusakan yang terjadi. Jika kamu menggunakan Hard Disk untuk pekerjaan yang cukup berat atau yang berhubungan dengan IT saya sarankan untuk menggunakan HDD diatas kapasitas 500GB dengan kecepatan 7200 RPM. Namun jika sebaliknya kamu hanya menggunakan hardisk untuk kegiatan normal seperti browsing, hiburan, dan kegiatan ringan lainnya cukup menggunakan HDD dibawah 500GB dengan kecepatan 5400 RPM atau lebih.

2. Jangan Terlalu Sering Menginstall Ulang

Jangan bermain-main dengan install ulang. Proses install ulang sangat berhubungan dengan keawetan hardisk karena hardisk bekerja dengan sangat kerasa ketika proses install ulang berlangsung. Jadi janganlah terlalu sering melakukan install ulang jika memang tidak diperlukan.

3. Gunakan Stabilizer atau Stavolt

Komputer yang terlalu sering mati mendadak karena putusnya listrik atau turunnya tegangan hanya akan memperpendek umur hardisk. Jika hardisk yang sedang melakukan proses menulis dan membaca data dipaksa untuk berhenti karena mati mendadak, maka piringan dalam hardisk bisa menjadi rusak. Tidak hanya itu, data-data kamu yang ada didalamnya juga bakal ikut terancam.

4. Gunakan Laptop di Meja

Selalu biasakan menggunakan laptop di meja atau obyek lain yang datar dan keras. Hal ini penting untuk menjaga kestabilan posisi laptop. Menggunakan laptop di atas pangkuan berpotensi memperpendek umur hardisk karena piringan yang berputar didalamnya menjadi tidak stabil akibat goncangan atau goyangan secara terus menerus.

5. Gunakan Antivirus

Antivirus mampu membuat hardisk kamu lebih sehat karena tidak sedikit virus yang memicu berbagai masalah di hardisk. Antivirus juga bisa melindungi kamu dari berbagai masalah yang hanya bisa diselesaikan dengan melakukan install ulang. Untuk itu pastikan kamu menggunakan antivirus yang up to date dan memiliki license resmi baik itu license gratis ataupun berbayar.

6. Defrag Hardisk

Seiring dengan penggunaan, data-data di hardisk akan mengalami fragmentasi dan membuat performa hardisk menurun. Untuk menghilangkan fragmen tersebut maka kamu perlu melakukan defrag ketika dibutuhkan. Kamu bisa melakukannya ketika fragmentasi sudah mencapai diatas 10%. Namun usahakan jangan terlalu sering melakukan defrag karena hal ini juga bisa mengurangi umur hardisk jika dilakukan secara berlebihan.

7. Hapus Data yang Tidak Perlu

Sebaiknya kamu secara rutin menghapus data yang tidak perlu dan menguninstall aplikasi yang sudah tidak digunakan. Hal ini penting untuk mengurangi penggunaan space di hardisk sehingga hardisk tidak bekerja terlalu keras.
Itulah 7 cara merawat hardisk internal maupun eksternal. Langkah-langkah diatas penting dilakukan jika kamu tidak ingin kehilangan data penting atau mengeluarkan biaya besar untuk mengganti hardisk yang rusak.

Sumber : winpoin.com

Sunday, February 02, 2014

10 Kata yang Lahir dari Dunia Maya dan Menjadi Terkenal di Dunia Nyata


Akhir-akhir ini pengguna internet semakin meningkat dengan intensitas yg sangat jauh dari beberapa tahun ke belakang. Dengan semakin banyaknya pengguna internet otomatis semakin banyak pula netizen alias internet citizen yang tambah eksist di dunia maya. Positifnya dengan semakin berkembangnya perkembangan dunia maya ini, segala informasi semakin mudah tersebar meskipun pasti tetap ada pula efek negatif dari perkembangan internet ini. Di Indonesia sendiri pengguna internet semakin bertambah pesat semenjak kemunculan situs jejaring sosial facebook dan sekarang mengalami puncaknya sejak semakin dikenalnya situs jejaring sosial Twitter. Tidak sedikit orang yang rela untuk pergi ke warnet hanya untuk membuka situs jejaring sosial. Nah dari mereka pula lah muncul istilah-istilah yang terkadang terdengar aneh tapi makin lama semakin banyak saja yang menggunakan kata-kata tersebut malah sampai ke dunia nyata. Inilah gans 10 Kata yang Lahir dari Dunia Maya dan Menjadi Trend di Dunia Nyata menurut hasil pengamatan ane. Check this out :

1. Galau

Galau ? Agans agans pasti udah tau dongs apa itu galau ? Nah buat yg belum tau, sini ane jelasin : Galau itu adalah perasaan yang muncul ketika apa yang tersirat dalam hati tidak sesuai dengan apa yang tersurat dalam lembaran kehidupan (ngomong apa sih guee ) . Yah intinya galau tuh perasaan ga jelas yang timbul disaat kita merasa bersalah, merasa merindukan sesuatu, atau disaat menginginkan sesuatu yg sulit untuk didapatkan yg pada akhirnya kita menjadi hilang arah.



2. Alay

Pernah denger lagu yg liriknya kaya gini gak ente gans :

“Alay, anak layangan.. Nongkrong pinggir jalan sama teman-teman, biar keliatan anak pergaulan yg doyan kelayapan..”

Hmm pasti pernah dong ? Kalo belum silahkan donlot terus dengerin dulu deh gans biar feelnya lebih dapet .
Alay bisa diartikan sebagai Kampungan atau Norak dan Bergaya seenaknya sendiri. Dengan membaca lirik lagu diatas juga udah ketahuan kan kalo Alay ini artinya anak layangan.

“YA TERUS APA HUBUNGANNYA ANAK LAYANGAN DENGAN KAMPUNGAN GANS ?!” .

Mungkin ada beberapa diantara ente yang masih suka main layangan yg ngerasa tersinggung dengan kepanjangan dari kata Alay ini. Ane sih cuman bisa nyimpulin gini gans :

Alay = Anak Layangan = Kulitnya Item, Dekil, Rambutnya Merah, Bau Matahari = Orang Kampung  , Jadi Alay = Orang Kampung

Gitu mungkin yah asal muasal kata Alay ini ??

*yah meskipun ane sendiri termasuk anak yg suka main layangan waktu kecil dan tinggal di kampung juga, tapi kayanya ane ga sampai berambut merah dan bau matahari juga deh kayanya gans

3. Labil – Ababil – Tubil

“Labil – Ababil – Tubil ? Siapa tuh gans ? Saingannya Trio Macan yah ?!” .

Bukan gans, Labil tuh maksudnya TIDAK STABIL yah dalam kasus ini sih kebanyakan konteksnya dalam sifat dan kelakuan.

“Terus ABABIL apa dongs gans ?! Burung dalam cerita nabi itu yah ?!”  .

Bukaaaann itu maksudnya ! Ababil di sini maksudnya Anak BAru gede laBIL gans, jadi ABG ABG yg perasaannya sering berkecamuk gitu deh gans .

“Nah terus TUBIL apaan dongs gans ? Sejenil penyakit kulit yah ?!” .

Itu mah kutil kaleee . Tubil tuh maksudnya TUa laBIL , ngerti kan maksudnya ? Atau malah ente pura-pura ga ngerti karena merasa kesindir ?

4. Kamseupay

“Kamseupay ! Kamseupay ! Kamseupay !”.

Pernah liat dong iklan salah satu provider dari ind**at yang penuh dengan kata Kamseupay di sepanjang iklannya ini ?!

Nah menurut hasil penelusuran ane dari mbah google, usut punya usut ternyata kata Kamseupay ini tuh berasal dari tahun 70an alias jaman ibu sama bapak ane masih dandan ala pemain film warkop  . Mulai terkenal lagi akhir-akhir ini berkat Marissa Haque yang menyebutkan kata ini di blognya.

“Yah terus arti kata Kamseupay sendiri apa dongs gans ?! Ko ente malah jadi kultum ??” .

Bentaaar, arti kamseupay sendiri sih belum pasti yg bener yg mana. Ada yg bilang klo artinya KAMpungan SEkali Udik PAYah, ada juga yang bilang KAMpungan Sekali EUy PAYah, ada lagi yg bilang KAMpungan SEUkali PAYah, tapii ada juga yang bilang kalo TS GANTENG ! 

5. Asolole

Karena ane yakin kalo yg baca ini pasti fans beratnya Trio Macan plus Sagita, jadi ga usah ane jelasin yah maksud kata Asolole ini  .

*curiga pada siap siap buat lembar bata*

Jadi gini gans, menurut hasil penelusuran ane di mbah google (LAGI !) , Asolole tuh berasal dari lirik lagu Dangdut Koplo berbahasa Jawa dari grup Koplo Sagita, dan sekarang kata Asolole tersebut dipopulerkan oleh Trio Meong *eh Trio Macan lewat lagu Iwak Peyek.

“Jiaaahh dia malah ceramah lagi ! TERUS ARTI KATA ASOLOLE NYA APA GANS ??” .

Sabaaarr, sabaaarr.. Nah itu dia gans, sama seperti kata Kamseupay, arti dari kata Asolole ini juga masih menjadi misteri kehidupan . Ada yg bilang kalo artinya Asik Lo Le, Asoy Lo Le .

Tapi menurut ane sih kayanya ga ada artinya yah, yah coba aja kalo ane nanya “PRIKITIW artinya apa sih gan ?!”, apa bakalan ada yg jawab ??

6. Garing

Garing adalah nama seorang vokalis dari grup band yang lagunya menjadi OST Laskar Pelangi.

“GIRING ITU WOY !” .

hahaha ko ane malah jadi ngerasa garing yah ?! -____-”

NAH itu dia maksudnya gans, GARING di sini artinya JAYUS alias ga lucu tapi dipaksain buat terlihat lucu . Garing sendiri sih berasal dari bahasa Sunda yang artinya Kering. Entah deh kenapa sekarang artinya malah jadi GA LUCU. Biarkan tetap menjadi salah satu rahasia kehidupan .

7. Maho

Quote:Ciyee ciyee si agans akhirnya jadi topik pembahasan ane juga !   

Jadi gini gans, Maho yang mempunyai kepanjangan MAkhluk HOmo ini pada awalnya berasal dari sebuah emote di forum kesayangan kita semua, K A S K U S ! .

Kata ini sekarang mulai merambah juga ke dunia nyata kita, malah ane pernah denger tuh ada anak SD yang bilang “ah lu MAHO sih !” .

Ane sendiri sih bukan orang yg menilai seseorang berdasarkan orientasi seksual yah, ane sih fine fine aja berteman mau sama maho atau apalah itu, yah secara ane udah ganteng sih ! 

“GA ADA HUBUNGANNYAAA ! DASAR TSNYA MAHOOO !”

8. Rempong

Apasih rempong ? Jadi rempong itu adalah keadaan dimana seseorang selalu mengeluh tentang apa yang sudah, sedang, atau malah belum terjadi dalam hidupnya dan selalu memasalahkan segala hal bahkan hal sepele bisa menjadi besar.

“YAA TERUS KENAPA DISEBUT REMPONG ?!” .

Sabaaar gans, rempong amat deh si agans . Kalo menurut ane sih mungkin rempong tuh berasal dari kata Rumpi kali yah ?! Kalo Rumpi pasti tau dong apa artinya ?! Kalo belum, tanya aja noh sama Ulfa Dwiyanti, kali aja ente bakalan di ajak ke Mall.

“SUMPAH TSNYA GARING ABIS !” .

9. Bully

Pernah denger ada lagu yang liriknya gini gak gans :

“sempat ngerasa sedih, karena sering di bully.. malah jadinya malu karena dicibir melulu..”

Ah jangan ngaku belum pernah deh gans , secara itu di kamara ente poster SMASH semua

Yupp, kata Bully ini menjadi terkenal di Indonesia kita tercinta karena lagu dari SMASH yang judulnya…. *apa yah ane lupa sumpah* itu deh pokonya..

“TERUS ARTI DARI BULLY ITU APAAN GANS ?! ANAKNYA BULLDOG ??” .

Weeeeits, hahaha jadi bully tuh kalo menurut google translate sih artinya INTIMIDASI gans  *keliatan banget gue englishnya jeblok*

CURHAT DIKIT AH : ane juga waktu SD suka jadi korban bully gans !  , Untung pas putih biru menuju putih abu ane menjelma menjadi sosok lelaki tampan dan kuat jadinya giliran ane yang membully orang-orang .

10. Woles

Buat ente yang eksist di twitter pasti dongs sering banget baca tulisan WOLES ?! Apa yang pertama tersirat dalam benak ente pas pertama kali ngebaca atau ngedenger kata itu ?!

“ES KRIM GANS !” .

Itu mah WAAAAAAALL’S kalii   . Jadi usut punya usut , kata woles ini berasal dari mulut seorang anak muda GAUL yang suka mengucapkan segala sesuatu secara terbalik. Ngerti dong maksudnya ?! Kalo ga ngerti, coba deh ente baca kata woles tadi secara terbalik

“AH GA NGERTI AH GANS MAKSUDNYA GIMANA ?!” .

Jadi gini gans, kata WOLES tadi kalo dibaca terbalik kan jadi SELOW, yang kalo di translate ke english dengan pengucapan yang bukan keluar dari lidah orang kampung kan jadi dibacanya SLOW 

***

Itulah gans 10 Kata yang Lahir dari Dunia Maya dan Menjadi Trend di Dunia Nyata menurut hasil pengamatan ane. Kalo ada yang belum ane masukin mohon dimaafkan yah gans, ane hanyalah seorang insan akhir jaman yang menginginkan kesempurnaan walau terkadang hidup berlumur dosa dan kesalahan 

***

Spesial Mention :

Kepo

“Kepo Kepo jangan pergi, terbang dan tetaplah di sini.. Bunga Bunga menantimun, rindu akan indah dunia….” *makin ngaco*

“Apa sih Kepo tuh gans ?!” .

Yah kalo ente nanya kaya gitu sudah pasti jawabannya kalau Kepo tuh yah ente !  . Kenapa ane ngomong gitu ?! Karena eh karena, menurut primbon gaul yang ane telusuri dari mbah google lagi, kepo tuh artinya SERBA INGIN TAU, atau ada juga yang bilang Knowing Every Particular Object alias yah kayak yg mau taaauuu ajaaa .

Peres

Pas baca kata peres, apa yang pertama muncul dalam benak ente gans ?! Jangan bilang kalo ente langsung terbayang mukanya JUPE   . Ga salah juga sih gans, toh nama dia kan Julia Peres

Nah, peres sendiri nih menurut primbon gaol lagi, artinya adalah PALSU alias BOHONG gans.

Pertamax

Nah sebagai seorang k a s k u s e r s sejati yang setia sama k a s k u s dan ga pernah pake BOT *uuupss* tentunya ente tau dong kalo kata Pertamax ini berasal dari forum kita tercintaa, K A S K U S !

“IYEE GUE TAU GANS, TAPI GUEE GA TAU TUH SEJARAHNYA KAYA GIMANA KO BISA DIBILANG PERTAMAX ??” .

Jiaaahh, jadi gini gans, pada mulanya kata pertamax di k a s k u s tuh nulisnya PertamaX alias PERTAMA KALI, jadi tiap ada trit baru otomatis orang yg komeng pertama tuh jadinya komen PERTAMA KALI alias PERTAMA X cuman seiring berjalannya waktu dan bertambahnya rasa malas para k a s k u s e r s, *bahkan untuk memencet tombol spasi  * , akhirnya kata Pertama X ini berubah deh jadi PERTAMAX gaaanns !

Envy

Nah masih buat ente yg ngeksist di dunia twitter pasti sering dongs baca ada yg post “aduh envy nih guee ngeliat dia punya gocekan baru” atau “envy banget guee ngeliat kakak gue punya ipad” . Naaaahh pasti dongs muncul pertanyaan lagi :

“ENVY apaan sih gans ?!”

Jadi gini loh gans, envy tuh menurut google translate *lagi* artinya adalah iri. Tapi iri di sini beda dengan jealous hayo gans, kalo envy lebih cenderung ke hal yang emang tidak pantas untuk dicemburui. Yah kaya ente lah envy sama ane karena ane ganteng, kan ga pantas gans secara ini emang udah bawaan lahir  

***


Sumber : http://dejulogy.wordpress.com/2012/04/10/10-kata-yang-lahir-dari-dunia-maya/